Gerilya Ninja Ninja GSPDI Purwakarta


Gerilya Ninja Ninja GSPDI Purwakarta
Gerilya Ninja Ninja GSPDI Purwakarta
Minimalnya satu kali dalam sebulan sejak tahun 2016, jemaat GSPDI (Gereja Sidang Pantekosta Di Indonesia) Filadelfia Jemaat Kemuning Purwakarta berinisiatif untuk mengumpulkan sedikit berkatnya untuk dibelanjakan nasi bungkus, dan beberapa orang perwakilan dari jemaat gereja pun bergerilya di seputaran Purwakarta untuk membagikan nasi bungkus tersebut untuk para tuna wisma dan orang yang membutuhkan lainnya di seputaran Purwakarta.



(Baca juga : Pembagian Takjil Gratis Oleh GSPDI Purwakarta)

Gerilya Ninja Ninja GSPDI Purwakarta
Gerilya Ninja Ninja GSPDI Purwakarta
Bagaikan ninja ninja yang bergerilya di tengah malam, mencari para tuna wisma di Purwakarta, lalu memberikan nasi bungkus yang dibawanya.

Dengan melawan kantuk yang datang, dengan semangat tetap membara, para perwakilan jemaat GSPDI ini membagi bagikan nasi bungkus yang di bawanya.

(Baca Juga : Bagi Sembako Ala GSPDI Filadelfia )

Gerilya Ninja Ninja GSPDI Purwakarta
Aksi ini dilakukan mulai pukul 23.00 karena pada saat saat itulah para tuna wisma dan pemulung pada umumnya diam di suatu tempat untuk beristirahat, sehingga lebih memudahkan untuk mencari dan mendatangi mereka, dan kadang berakhir sampai jam 01.00 lebih, karena terkadang cukup sulit menemukan para tuna wisma dan pemulung di Purwakarta ini.

(Baca juga : Dokumentasi Takjil Gratis Ramadhan 2017 GSPDI Purwakarta )

Gerilya Ninja Ninja GSPDI Purwakarta


Memang tak banyak yang dibagikan, hanya sebungkus nasi putih beserta lauk dan air minum biasa, namun hal ini dilakukan oleh jemaat untuk meringankan beban para tuna wisma dan pemulung ini.

Gerilya Ninja Ninja GSPDI Purwakarta
Raut wajah terkejut, haru bahkan senang ketika menerima berkat yang tidak seberapa tentunya bagi kita tampak jelas di wajah para tuna wisma dan pemulung yang kebagian berkat ini.

Gerilya Ninja Ninja GSPDI Purwakarta

Baca juga :

Gerilya Ninja Ninja GSPDI Purwakarta

Namun tak sedikit dijumpai, para tuna wisma yang sedang tertidur, terkadang para perwakilan jemaat GSPDI ini tidak cukup tega untuk membangunkan mereka, maka mereka hanya menaruh nasi bungkus tersebut di tempat yang pasti terlihat oleh target. (RB)

Gerilya Ninja Ninja GSPDI Purwakarta

Comments